Senin, 08 Mei 2017

Cara Menghemat Memori Smartphone dari Foto WhatsApp yang Menumpuk



  Salah satu fitur WhatsApp yang cukup mengganggu ialah setiap gambar yang dikirimkan teman/grup melalui WhatsApp maka akan tersimpan secara otomatis di storage (jika opsi download gambar dinyalakan). Satu atau dua gambar sih masih oke, namun bagaimana jadinya jika gambar-gambar tersebut menumpuk bahkan hingga ribuan? Sulit memilah-milahnya kan.

Cara Menghemat Storage Smartphone dari Foto-Foto WhatsApp yang Menumpuk

  • Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu download dan install aplikasi keren bernama Magic Cleaner for WhatsApp. Ukurannya kecil kok, cuma 9 MB saja.
  • Jika sudah di-install pada Android, bukalah aplikasi Magic Cleaner tersebut. Kamu akan disambut dengan seorang "babeh-babeh" yang akan membantu dalam memilah-milah foto di WhatsApp kamu. Tekan kepalanya untuk memulai analisa.

  • Analisa akan mulai dilakukan. Lamanya proses pemilahan bergantung kepada jumlah foto yang tersimpan pada smartphone kamu. Perlu diketahui bahwa Magic Cleaner melakukan analisa per 500 foto setiap sesinya.

  • Hebatnya, aplikasi Magic Cleaner for WhatsApp ini bisa mengklasifikasikan setiap gambar, apakah gambar tersebut penting atau tidak, bahkan apakah gambar tersebut tergolong kartun, MEME, atau screenshot.


  • Jika kamu sudah memilih foto apa saja yang ingin dihapus, maka kamu hanya perlu menekan icon tempat sampah di sudut kanan bawah.



  • Teruskan proses dengan menekan tombol Continue Analysis jika masih ada foto yang ingin dianalisa.

  Asyik! Kini smartphone kamu dapat terbebas dari gambar-gambar yang tidak penting dan memenuhi storage. Selamat mencoba:)

Sumber : https://jalantikus.com/tips/hemat-memori-whatsapp/

Menjadikan Smartphone Android Sebagai CCTV (Terhubung Dengan Komputer/Laptop)

  Sesuai namanya, smartphone merupakan sebuah perangkat ponsel pintar dengan berbagai fitur dan kemampuan yang dapat kita gunakan untuk menunjang berbagai aktivitas kita seperti berkomunikasi, bekerja, aktivitas jual beli dan sebagainya.
  Selain sebagai alat komunikasi yang merupakan fungsi utama dari smartphone itu sendiri, smartphone juga bisa digunakan sebagai alat keamanan yaitu sebagai kamera pengawas keamanan entah itu di rumah sendiri atau di kantor tempat kalian bekerja. Hingga saat ini sudah terdapat banyak aplikasi Androidyang menawarkan fitur yang memungkinkan smartphone kalian berubah fungsi menjadi kamera keamanan atau yang sering disebut CCTV.

Cara Menjadikan Smartphone Android Sebagai CCTV (Terhubung Dengan Komputer)

Nah, kali ini Jaka akan membahas sebuah aplikasi keren yang bisa membuat smartphone kalian difungsikan sebagai kamera keamanan sekaligus terhubung dengan perangkat komputer kalian. Jadi, kalian bisa mengawasi rumah atau ruangan kalian di kantor dari jarak jauh sekalipun.
  • Pertama-tama, kalian wajib menginstal apliksi yang bernama Manything.
  • Selanjutnya, jika kalian sudah selesai mengunduh dan menginstal aplikasi tersebut, langsung jalan di smartphone kalian.
  • Pada halaman utama aplikasi ini, kalian akan diminta melakukan registrasi untuk bisa menikmati fitur dari aplikasi yang satu ini.
  • Kalian bisa menggunakan Facebook kalian untuk lebih mudahnya atau bisa mendaftarkan email kalian.



  • Setelah email terdaftar, kalian akan diarahkan ke halaman pemilihan fitur Viewer atau Camera. Nah, di sini kalian harus memilih opsi Camera untuk menjadikan smartphone kalian sebagai CCTV.

  • Selanjutnya, aplikasi ini akan menjalankan kamera smartphone dan kalian hanya perlu menekan tombol merah untuk mulai merekam.


  • Jika sudah, kalian tinggal berpindah ke komputer kalian kemudian akses situs Manything.
  • Lakukan login pada situs tersebut dengan menggunakan akun yang sudah kalian buat tadi dan kalian akan diarahkan ke tab Sessions.

  • Pada tab Sessions inilah kalian bisa melihat keadaan yang direkam oleh kamera smartphone kalian. Agar jangkauan perekaman lebih luas, kalian bisa menggunakan penyangga tertentu pada smartphone kalian dan meletakkannya di sudut ruangan.


  • Sekarang, kalian tinggal mengawasi keadaan ruangan kalian layaknya menggunakan kamera CCTV.

  Itulah tadi cara menjadikan smartphone kalian sebagai kamera CCTV. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Jika dibandingkan dengan aplikasi lain yang serupa, menurut Jaka Manything ini tergolong sangat mudah digunakan dan fitur yang dimiliknya juga cocok jika kalian ingin menggunakan smartphone kalian sesering mungkin sebagai CCTV. Pastikan selalu melakukan charging pada smartphone kalian karena mengaktifkan kamera akan menyedot baterai yang cukup banyak. Selamat mencoba kawan:)

Sumber : https://jalantikus.com/tips/jadikan-android-sebagai-cctv-terhubung-dengan-komputer/



Cara Pakai Android Nougat Tanpa Harus Update Versi Terbaru Di Smartphone


Android Nougat (7.1.1) merupakan versi terbaru dari sistem operasi besutan Google, yaitu Android yang telah banyak digunakan oleh smartphone di seluruh dunia. Selain penambahan sejumlah fitur, Android Nougat ini juga menyajikan tampilan yang agak berbeda dan terkesan lebih elegan dari versi sebelumnya.
Tentunya, tampilan yang menarik tersebut akan membuat orang berbondong-bondong melakukan update versi ke Android Nougat. Namun, bagaimana dengan mereka yang enggan melakukan update karena terkesan merepotkan? Adakah cara yang bisa digunakan agar tetap bisa mendapatkan tampilan tersebut pada Android versi lama? Untuk menjawab pertanyaan tersebut sebaiknya kalian simak dulu pembahasan Jaka tentang dua buah aplikasi yang bisa kalian gunakan untuk mendapatkan tampilan Android Nougat yang keren itu.

Cara Pakai Android Nougat Tanpa Harus Update Versi Terbaru di Smartphone

1. Pakai Nougat UI


Nah, aplikasi pertama yang bisa kalian coba untuk mendapatkan tampilan Android Nougat adalah Nougat UI. Aplikasi yang satu ini menawarkan tampilan yang sangat mirip dengan tampilan Android Nougat. Kalian hanya perlu download dan pilih Start saat aplikasi ini dijalankan. Berikut ini beberapa penjelasan tampilannya.
  • Tampilan Home kalian akan menjadi lebih elegan dengan desain ikon aplikasi yang terlihat modern dan berbentuk lingkaran serta perubahan pada beberapa icon yang kalian taruh pada Home.

  • Untuk tampilan Settings, kalian bisa melihat kombinasi warna hitam dan putih serta garis biru yang menciptakan kesan sederhana namun enak dipandang.

  • Jika kalian melakukan Swipe dari kiri ke kanan, kalian bisa mengakses daftar opsi yang ada pada Settings perangkat smartphone kalian.

  • Sementara untuk tampilan daftar aplikasi, kalian akan melihat perbedaan yang cukup signifikan. Kalian bisa mengakses daftar aplikasi dengan melakukan swipe pada bagian kanan atas home screen (Dekat ikon Google Search).

  • Kalian juga bisa melihat perbedaan mencolok pada Tray Icon yang bisa kalian akses dengan melakukan swipe dari atas ke bawah.

2. N Launcher

Jika kalian ingin mencoba aplikasi alternatif untuk mendapatkan tampilan Android Nougat ditambah dengan live earth wallpaper, kalian bisa mencoba N Launcher ini. N Laucher ini memiliki sejumlah perbedaan dari Nougat UI yang tentunya akan menjadi daya tarik tersendiri untuk kalian.
  • Sebagai contoh, pada Home, kalian bisa melihat live earth wallpaper dari Google yang semakin menambah keren tampilan Home kalian.

  • Jika kalian melakukan swipe ke kanan, kalian bisa melihat bagian lain dari live earth wallpaper tersebut serta ikon terkait game yang bisa kalian coba gunakan.

  • Untuk tampilan daftar aplikasi, N Laucher ini memiliki tampilan yang serupa dan sama kerennya dengan Nougat UI.

  • Hanya saja, N Laucher ini menyediakan layanan App Pick di mana kalian bisa mendapatkan rekomendasi aplikasi dan game yang keren dan asyik.



Gimana? Keren kan tampilan Android Nougat ini? Nah, kalau kalian ingin mencoba langsung saja instal salah satu dari kedua aplikasi di atas. Setidaknya, dengan menggunakan aplikasi di atas kalian bisa mendapatkan tampilan keren ala Android Nougat yang bisa menghilangkan kebosanan kalian karena tampilan sistem operasi di Android kalian yang sudah agak jadul (misalnya Ginger Bread dan KitKat). Selamat mencoba ya kawan:)

Sumber : https://jalantikus.com/tips/cara-pakai-android-nougat-tanpa-harus-update/